Jl. Serayu Timur No2 Madiun 0351-7830076, 0351-497871
Berkunjung ke Madiun tentu belum lengkap tanpa membawa oleh-oleh Khas Madiun seperti Brem, Madumongso, Lempeng, Opak dsb. Ada beberapa lokasi di Madiun yang menyediakan jajanan khas ini. Di artikel kali ini saya akan mereview salah satu toko oleh-oleh Khas Madiun. Semoga inifo ini memudahkan Sahabat Madiun Info untuk mencari lokasinya ketika berkunjung ke Madiun.
Toko oleh-oleh khas Madiun Cap Tawon yang dikelola oleh Bapak Fondas Hardjanto dan Istrinya Bu Eva telah dirintis sejak tahun 1970. Kala itu usaha dimulai oleh Bapak Haji Sumargono dan istrinya Ibu H.Sugiarti. Usaha dimulai dalam skala kecil dengan produk andalannya : Madumongso. Kemudian usaha ini berkembang dengan menjadi sebuah industri kecil yang terletak di jalan Bali gg 3 (belakan I Club sekarang) yang memproduksi berbagai cemilan untuk memasok berbagai perusahaan snack di tanah air.
Cap Tawon berdiri resmi sebagai sebuah perusahaan keluarga sejak tahun 1980 hingga sekarang. Skala perusahaan menjadi lumayan besar dan saat ini untuk produksi Madumongso saja di luar cemilan yang lain telah mencapai hingga 1 kwintal sehari. Keuletan dan ketekunan serta perhatian pada kualitas produk adalah resep yang diturunkan dan diikuti hingga kini.
Berikut ini saya tampilkan beberapa produk dari Toko Oleh-Oleh Khas Madiun "Cap Tawon" :
Tersedia juga Brem, Lempeng, Opak, dll
Sejak 2011, Toko oleh-oleh khas Madiun mulai mengembangkan bisnisnya dengan membuka outlet yang beralamat di bawah ini :
Toko Oleh-Oleh Khas Madiun cap "TAWON"
Jalan Serayu Timur No 2 Madiun (Barat perempatan Jl D.I Panjaitan)
Telp : 0351-7830076, 0351-497871
aku suka semprongnya.. enak gurih renyah
BalasHapus